Fun Creator Professional & Corporate
Menu
background life at campina

News & Event

arrob backBack

#17HariBerbagi Bersama Campina untuk Rayakan Kemerdekaan RI ke-77

August 16, 2022

#17HariBerbagi Bersama Campina untuk Rayakan Kemerdekaan RI ke-77

Campina Ice Cream mengajak kamu semua merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77 dengan berbagi kegembiraan dan kebahagiaan selama 17 hari, dari tanggal 17 Agustus sampai 2 September 2022, yang diperpanjang hingga tanggal 9 September 2022, agar kamu masih bisa punya kesempatan untuk ikutan campaign-nya.

Kamu bisa berbagi kebaikan dan kebahagiaan dengan es krim Campina bersama orang-orang terdekat, ataupun dengan siapapun di sekitar kita.  

Caranya mudah, ada tinggal unggah foto atau video kamu berbagi dengan 2 varian es krim kami, Concerto Midi Tiramisu (boleh diganti dengan varian Concerto Midi lainnya jika menemui kesulitan dalam mendapatkan) dan/atau Mochi Duo Vanilla Chunk di Instagram Feed kamu, dengan tag akun IG Campina Ice Cream.

Berikut detail cara mainnya:

  1. Kamu punya lebih dari 17 hari untuk merayakan hari kemerdekaan RI ke-77 dengan berbagi kebaikan dan kegembiraan ke orang-orang di sekitar kamu (teman, saudara, pasangan, atau orang asing sekalipun) dengan es krim Concerto Midi Tiramisu dan Mochi Duo Vanilla Chunk.
  2. Bagikan momen berbagi kebaikan dan kegembiraan mu bersama Concerto Midi Tiramisu dan/atau Mochi Duo Vanilla Chunk.
  3. Unggah momen tersebut pada Instagram Feed dalam format foto.
  4. Tag akun IG @campinaicecream dan sertakan tagar #17hariberbagi
  5. Kamu boleh berbagi momen dengan teman, saudara, pasangan, atau siapapun yang ada di sekitar kamu.
  6. Bagikan momen sebanyak-banyaknya dari tanggal 17 Agustus-9 September 2022.
  7. Kami akan memilih pemenang #17hariberbagi yang menurut penilaian kami yang terbaik

Menangkan hadiahnya dan mari berbagi kebaikan bersama Campina!

1 unit Speaker JBL, 2 unit Polaroid Camera Fujifilm, 3 unit headphone JBL, voucher GO-PAY senilai Rp200.000,- untuk 3 pemenang, voucher OVO senilai Rp100,000,- untuk 5 orang pemenang, merchandise Campina (jaket/hoodie) untuk 2 orang pemenang, dan paket es krim Campina untuk seluruh pemenang.

mitra campina